Iseng V: Meghadapi drama sehari-hari

07.54


source: weheartit.com 

Assalamualaikum, girls! Apa kabar? Semoga senntiasa baik-baik saja.


Aku sedikit gundah gulana ketika menulis ini. Jadi aku bertemu beberapa teman dan tentu saja cewek pasti cerita-cerita. Dan cerita-cerita itu nggak semuanya menyenangkan. Dan aku rasa banyak yang mungkin mengalami hal serupa dengan cerita-cerita yang aku dengar itu. Kemudian aku jadi terpikir untukmenuliskan jurus-jurus menghadapi drama. A la aku. Yang sering juga menghadapi drama.

Oke
Pernah nggak sih kalian mengalami hal-hal dramatis?

Seperti ketika kita kira seseorang itu benar-benar ‘ke kita’ taunya nggak.

Atau kejadian seperti seseorang yang kamu tunggu kedatangannya datang sangat terlambat sehingga akhirnya kamu meninggalkan tempat janjian?

 Atau yang agak menyedihkan adalah versi temanku.

 Dia menunggu seseorang yang janji akan mengembalikan barangnya jam 8 malam, temanku nunggu sampai dia ketiduran. Dan seseorang itu datang jam 10 malam mengetuk pintu rumah. Tapi, yang ngebukain pintu itu ibunya temen aku, terus temenku bangun dan dia dengar si seseorang itu pamit pulang ke ibunya. Dia kejar orang itu. Kemudian orang itu sudah lenyap. Bahkan suara motor pun nggak ada karena dia sudah jauh. Padahal temanku menantikan kedatangan seseorang itu. Ada hal yang harus temanku pastikan. Akhirnya mereka belum bertemu lagi sampai sekarang. Kemudian chat  teman kudihari ketika  temanku ketiduran belum dibalas sampai detik ini.


Temanku ini bilang. Berulang-ulang.

Kalau aja waktu itu kita ketemu.

Kenapa aku harus ketiduran.

Aku nyesel.

Cerita ini lah yang membuat aku kepikiran dan nulis tentang ini.

Aku juga pernah beberapa kali mengalami hal yang dramatis.Super sinetron. Dan kadang menggelikan bagi orang lain. Tapi aku nggak akan cerita soal hal itu. Karena, nanti orang-orang pada tau siapa orangnya *pusing bacanya.

Dan kadang drama nyabukan Cuma cinta-cintaan.Teman yang nyebelin jug bisa membuat hidup jadi seperti sinetron.

Perlu diketahui kadang-kadang hidup kita ini nggak se manis es campur. Hidup kita juga nggak selamanya cerah ceria. Bahkan dihari yang sangat cerah dan diramalan cuaca yang cerah hujan angin bisa saja terjadi. Apa lagi hidup?! Yang diramal aja nggak bisa. Cuaca mah masih bisa diramal.
Jadi menurutku kita harus punya kiat-kiat menghadapi situasi tak terduga. Dan ini kiat-kiat ku:

source: weheartit.com 


Berpikir Jernih
Ini menurutku adalah hal awal yang harus kita lakukan kalau kita ada disituasi yang sulit. Kita bisa ambil contoh dari peristiwa temanku diatas. Jadi ketika dia dengar suara seseorang itu,dia nggak langsung sadar dan gerak cepat. Dan ketika dia sadar dia malah langsung lari. Padahal kalau dari ceritanya aku rasa si seseorang itu masih ada di sekitar dia. Kenapa nggak nelpon dulu? Nah pikiran yang jernih dibutuhkan untuk mengetahui tindakan apa yang paling tepat. Aku yakin sih si seseorang itu bakal agkat telponnya...... Sudahlah....

Dan ketika kita kesel sama orang. Kalau misalnya kita berpikir jernih, kita nggak akan langsung bersumpah serapah di timeline LINE atau menyimpulkan kalau dia adalah orang paling buruk sedunia. Mungkin saja apa yang membuat kita kesal adalah hal yang sebenarnya sangat sepele atau malah sebenarnya itu untuk kebaikan kita.

Atau ketika perasaan kita dibuat jungkir balik oleh seseorang yang keliatannya ‘ke-kita’ banget. Kitajuga harus pikirin, bagaimana sikap kita seharusnya. Kita harus menguji kebenaran apakah si itu emang bener ’ke-kita’ atau modus doang.


source: weheartit.com 


Katakan

Ini juga penting.
Kalau ada yang membuat kamu tidak nyaman. Boleh banget diutarakan. Tapi ingat caranya juga harus sopan. Misalnya kita adadisuatu kelompok belajar, lalu kita nggak ngerti sama materi yang sudah terlewat. Coba bilang ke teman-teman yang lain kalau kita nggak ngerti. Aku yakin pasti mereka dengan senang hati bantu kita untuk jdi mengerti.

Atau kasus lain. Kasus temanku diatas.

Dia bisa aja bilang ke orang yang bersangkutan untuk ketemuan setelah gagal bertemu gara-gara ketiduran. Tapi, kita kadang terhalang raasa malu dan gengsi yang teramat besar. Meskipun punya rasa malu itu juga penting. Namun, kadang-kadang hal yang tidak kita perjuangkan itu bisa menyakitkan kita dikemudian hari .......

Baper.....

Kasus lain ketika ada orang yang keliatannya ‘ke-kita’. Tapi nggak ada kemajuan dan Cuma janji-janji manis (cieh). Tapi kita ingin tahu kenapa dia seperti itu? Apa maksudnya? Dan apa yang dia mau dari kita? Kita boleh bertanya langsung. Tentunya setelah dipikirkan. Dan setelah kita siap dengan segala macam resikonya.
Kadang sesuatu bisa menjadi sangat simple kalau dari awal kita mengatakannya. Segalanya bisa jadi cepat selesai dan nggak menambah kesedihan buat kita sendiri. Tapi sebelumnya pikirkan dulu dengan matang.



source: weheartit.com 


Santai dan Lupakan

Kita juga bisa menghadapi hal-hal yang sinetron itu dengan santai dibeberapa situasi. Misalnya kamu punya teman yang nyebelin dan membuat kamu nggak nyaman berada di sekitar dia.

Yaudah.

Kamu santai aja.

Bersikap biasa dan anggap lah ke nyebelinan nya adalah hal yang nggak pantas kamu pikirkan. Dan nikmati hidup kamu yang tenang dengan nggak memikirkan tentang orang itu.

 Simple.

Atau kita ada disituasi yang nggak enak. Seperti kasus temanku tadi....
Ini adalah jalan yang temanku ambil. Ketika dia nggak bisa ketemu karena ketiduran. Dan kemudian dia nggak mengatakan kepada yang bersangkutan tentang apa yang dia mau. Temanku Cuma diam. Pelan-pelan melupakan kejadian itu bersama orang nya.
Mungkin ini bisa jadi pilihan yang tepat. Tapi kadang di belakangnya ada penyesalan yang nggak habis-habis. Menyesal kenapa kita nggak melakukan sesuatu. Padahal ketika kita melakukannya pun kita belum tentu nggak menyesal.

source: weheartit.com 


Hidup memang bukan sesuatu yang sederhana. Ketika kita membuatnya jadi sederhana, hidup itu sendiri seakan-akan nggak menerima dan selalu saja muncul hal-hal pengganggu. Tapi kadang kita juga bisa menjadikan hal-hal pengganggu itu sesuatu yang sederhana ketika kita tahu pasti bagaimana cara menghadapinya.

Udah cukup ya bapernya sampai disini aja.


Terimakasih sudah membaca :) semoga ada manfaatnya.


SalamBaper ~



Rinda~ 

You Might Also Like

2 komentar

  1. Lanjutin dong bapernya, kurang pol kalo engga dilanjutin

    BalasHapus
  2. Nanti deh ya kalo ada yang bikin baper lagi

    BalasHapus

Skilled-daydreamer