L’oreal Elseve Extraordinary Oil Gold Hair Treatment Serum
02.15Jadi sudah sekitar tiga mingguan gua mencoba produk
hair-care-nya L’oreal yang kayaknya abis di re-package. Atau ini produk baru
ya? Soalnya dua tahun lalu juga gue sempet pake produk yang serupa dari
L’oreal. Warna kemasannya juga sama.
Produk yang gue pake ini adalah L’oreal Elseve Extraordinary
Oil Gold Hair Treatment Serum. Ini gue punya nya yang ukurannya lumayan besar,
yaitu 100ml. Kalau nggak salah, gue dulu sempet punya yang ukuran kecil. Tapi
setelah gue cari-cari lagi nggak nemu juga di shopee nya L’oreal.
Kalau dari kemasannya, produk ini cantik banget. Kokoh. Terus karena warnanya gold dia keliatan mahal. HAHA. Tutupnya bisa dikunci dengan cara diputer ke kiri. Jangan khawatir bakap kepencet-pencet karena tidak akan keluar isinya setelah diputar ke kiri. Untuk produk rambut, menurut gue ukurannya agak besar. Gue harap ada versi lebih kecil yang nyaman disakuin.
Aromanya enak banget. Terasa seperti minyak dari bunga gitu.
Terus ada sedikit wangi-wangi burnt
tapi itu yang bikin khas. Nggak ganggu sama sekali. Wanginya juga tidak lebay
sampe ganggu. Kan ada tuh beberapa hair product yang wangi terus jadi kelewatan
sampe bikin pusing, kalau L’oreal Elseve Extraordinary Oil ini nggak. Wanginya
wajar dan kalem.
Secara tekstur, dibandingkan produk sejenis yang gue pake,
ini agak lebih cair. Positifnya, produk bisa menyebar lebih rata ke seluruh
rambut. Produknya juga jadi tidak kebanyakan nempel di tangan dan nggak lengket
sama sekali di rambut maupun di tangan. Sayangnya, yang gue rasakan efeknya
nggak terlalu tahan lama se-lama produk yang lebih kental. Tapi rambut masih
tetep lembut, bentuknya aja yang agak-agak berubah setelah pemakaian lebih dari
tiga jam. Ya mungkin emang gue nya juga kali ya yang iseng mainin rambut jadi
efeknya ilang. -,-.
Nah, hair oil ini mengandung minyak dari enam jenis bunga. Ada sunflower, lotus, tiare, rose, chamomile, dan flax. Lotus oil katanya bagus untuk anti-oksidan dan melembabkan rambut, tiare oil membantu memelihara rambut dan kulit kepala. Chamomile oil menambah kelembutan dan kilau rambut. Rose oil membantu pertumbuhan rambut. Sunflower oil bagus buat benerin rambut kusam, kering dan awut-awutan. Flax oil membantu menyehatkan kulit kepala karena bisa bantu mengurangi ketombe dan kerontokan rambut. Kalau digabungin, terjadilah produk yang powerful untuk rambut yang sempurna.
Kegunaannya produk ini juga beragam. Bisa dipake untuk sebelum keramas. Temen-temen bisa aplikasiin minyak rambut ini di kepala satu jam sebelum keramas agar kulit kepala lebih sehat dan membantu rambut tumbuh. Bisa juga digunakan ketika rambut awut-awutan nggak berbentuk supaya lebih berbentuk dan shiny. Dipake sebelum catokan juga oke banget karena bisa bantu melindungi rambut dari panas. Selain itu hasil catokannya pasti lebih jatoh. Dan bisa juga dipake setelah keramas pas rambut masih agak setengah kering supaya nambah nutrisi.
Gue sih Cuma pake ketika rambut agak awut-awutan. Dan cukup suka sama hasilnya yang merata dan nggak lengket di tangan. Kalau iseng juga suka pijet-pijetin kulit kepala pake minyak ini. Kekurangannya sih mungkin dari kemasan yang kaca aja, agak takut sedikit karena takut jatoh dan pecah. Tapi gue merekomendasikan L’oreal Elseve Extra Ordinary Oil Gold Hair Treatment Serum ini untuk semua temen-temen. Karena paasti semuanya butuh. Asli deh! Apalagi dia multi fungsi banget.
Temen-temen bisa pantengin terus official shopnya L’oreal di
shopee karena sering ada diskon. Harga normalnya Rp. 135 000 untuk ukuran 100
ml di shopee nya L’oreal. Tapi lagi diskon jadi Cuma Rp. 107 400. Ayo cepetan
beliii.
Semoga membantu ~
Rinda~
0 komentar